Acara pesta Baby Gemoy yang berlangsung sore ini hingga malam hari, Sabtu 23 Maret 2024 di Parle Senayan Jakarta Pusat merupakan HUT ke-1 Baby Gemoy (Al Gemoy) yang merupakan putra pertama dari Bunda Reva.
Hadir dalam acara tersebut selebriti tanah air diantaranya Roro Fitria dan Ika Darmawangsa.
Doa dan harapan dari para selebriti serta para tamu yang hadir semoga Baby Gemoy makin pintar dan juga menjadi anak yang shaleh serta dapat membahagiakan orang tuanya selalu.
Tidak lupa juga santunan yatim piatu yayasan dinas sosial Ancol sebanyak 50 anak diberikan oleh orang tua Baby Gemoy sebagai rasa syukur dan terima kasih serta turut berbagi bahagia dalam acara HUT Baby Gemoy yang ke-1.
Bunda Reva kepada wartawan menyampaikan banyak terimakasih kepada seluruh para undangan yang berkenan hadir, semoga ini menjadi berkah di bulan Ramadhan kali ini.
Dengan ultah pertama ini Mama Reva berharap momen ini menjadi kebahagiaan tersendiri bagi Baby Al Gemoy dan bagi dirinya pribadi yang baru memeluk agama Islam.