Terjadi Kemacatan Panjang Imbas Pembukaan Pintu Air PLTA Koto Panjang

Dibukanya pintu air PLTA Koto Panjang di Kecamatan Pangkalan Kerinci, Kab. Pelalawan Provinsi Riau mengakibatkan meluapnya air Sungai Kampar yang membanjiri jalan Lintas Sumatera.

Efek dari meluapnya Sungai Kampar mengakibatkan beberapa hal yang merugikan masyarakat, termasuk kemacatan yang cukup panjang. Kemacetan yang panjang sudah beberapa hari dirasakan oleh masyarakat maupun pengguna jalan Lintas Sumatera yang seringkali melintasi jalur tersebut.

Masyarakat khususnya pengguna jalan berharap agar ada gerak cepat dari dinas terkait untuk memberi solusi dari kejadian tersebut.

Penulis: JONATHAN SIBARANI, A.Md.TraEditor: SNF

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *