Dalam penyelenggaraan FORNAS VIII NTB 2025, KORMI Nasional menggelar rapat kerja nasional untuk kesiapan dari seluruh inorga dan KORMI daerah penyelenggara, ruang heritage di gedung PMK Jakarta 18 Mei 2024.
Dari KORMI Jawa Tengah menyampaikan kesiapan kantor dan fasilitas serta pendanaan inorga sudah mempersiapkan diri untuk menyambut FORNAS NTB.
Kormi Jawa Timur sangat siap dengan kegiatan FORNAS NTB namun diharapkan perlu adanya peningkatan kualitas dalam sistem penyelenggaraan.
KORMI Sumatera Utara menyampaikan perlu adanya tertib administrasi dan operasional serta tertib inorga agar tidak tumpang tindih.
KORMI NTB menyampaikan kesiapan Fornas NTB namun perlu diperhatikan adanya pengaruh cuaca yang setiap saat berubah sehingga dimohon kesiapan dari masing-masing inorga untuk mempersiapkan diri dalam menghadapi cuaca tersebut.
Para Ketua Bidang menyampaikan kesiapan mengikuti kegiatan FORNAS VIII NTB, salah satunya adalah Bapak Awang Ketua Komisi OTKB menyampaikan bahwa mereka sebisa mungkin untuk saling kebersamaan saling mendukung sehingga FORNAS dapat tersenggara dengan baik. Mereka bersatu dan siap mensukseskan FORNAS VIII NTB 2025.
Diharapkan dengan rapat persiapan FORNAS VIII NTB ini dapat meminimalisir resiko didalam penyelenggaraan Fornas nanti.














