Perahu Nogojoyo, Transportasi Penyebrangan yang Menghubungkan Nganjuk dengan Jombang

Perahu penyeberangan yang menghubungkan antara Desa Munung Kecamatan Jatikalen Kabupaten Nganjuk menuju Desa Megaluh Kecamatan Megaluh Kabupaten Jombang yang tidak pernah sepi adalah perahu Nogojoyo.

Perahu Nogojoyo ini adalah perahu penyeberangan pertama kali yang berinovasi sebagai alat penyeberangan yang mampu dimuati mobil.

Inovasi ini muncul tatkala jembatan penghubung antara Kabupaten Nganjuk dan Kabupaten Jombang anjlok beberapa tahun silam, sehingga menyebabkan pengendara mobil dan motor yang menuju Jombang atau sebaliknya tidak bisa melewatinya.

Dari pemantauan media salamolahraga.com dilihat dari kontruksinya, perahu penyeberangan Nogojoyo juga didesain mampu mengangkut hingga 6 mobil serta sebagai perahu yang rekreatif, salah satunya dilengkapi dengan anjungan perahu yang berbentuk seperti menara pisa sekaligus bisa dipergunakan untuk berswafoto.

Perihal tarif penumpang sangatlah murah, penumpang yang pakai motor hanya membayar Rp. 2000 per unitnya, untuk mobil dikenakan dengan tarif Rp. 10.000 saja.

Uniknya di perahu penyeberangan Nogojoyo ini dihiasi dengan kata-kata bijak yang bertuliskan menggunakan bahasa jawa, sehingga penumpang yang membaca secara tidak langsung akan menghayati dari kata-kata bijak tersebut.

Anda penasaran dengan perahu penyeberangan Nogojoyo, silahkan saja untuk berkunjung melihat-lihat dan merasakan sensasinya dengan naik perahu penyeberangan Nogojoyo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *